Tangerang – Polisi tengah melakukan penyelidikan atas penemuan jasad seorang pria yang terbungkus karung di pinggir Jalan Daan Mogot, KM. 21, Batu Ceper, Kota Tangerang, Banten, pada Selasa pagi (22/4/2025).
Penemuan tersebut menggegerkan masyarakat setempat dan langsung dilaporkan ke pihak kepolisian.
Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho, didampingi oleh Kasi Humas AKP Prapto Laksono dan Kasat Reskrim AKBP Dicky Fertofan, membenarkan informasi terkait penemuan jasad pria tersebut.
Dalam konferensi pers yang berlangsung di RSUD Kabupaten Tangerang, Zain menjelaskan,
“Jasad pria tersebut ditemukan sekitar pukul 08.15 WIB oleh warga yang mencium bau tak sedap. Mereka kemudian melaporkan temuan ini kepada pihak kepolisian,” ujarnya.
Setelah menerima laporan, Kapolsek Batu Ceper, Kompol Gunawan, bersama tim Satreskrim Polres Metro Tangerang Kota segera mendatangi lokasi kejadian dan melakukan olah TKP.
Penemuan jasad ini terjadi di sekitar Jalan Daan Mogot KM. 21, tepatnya di antara got pinggir jalan.
Menurut Zain, jasad yang ditemukan diperkirakan berusia antara 20 hingga 30 tahun. Saat pertama kali ditemukan, warga mencium bau busuk yang berasal dari dalam karung yang terletak di pinggir jalan.
Setelah diperiksa lebih lanjut, ditemukan bahwa mayat tersebut memiliki beberapa luka terbuka di kepala dan tangan kanan.
“Penyebab pasti kematian korban masih dalam penyelidikan, sementara ini kami masih menunggu hasil autopsi yang dilakukan di RSUD Kabupaten Tangerang,” tambah Zain.
Ia juga menyampaikan bahwa pihaknya belum dapat merinci ciri-ciri korban karena identitasnya belum dapat dipastikan.
Saat ini, proses autopsi masih berlangsung untuk mengungkapkan penyebab kematian korban. Polisi berharap hasil dari autopsi tersebut dapat memberikan petunjuk lebih lanjut tentang peristiwa ini.
Zain juga menghimbau kepada masyarakat yang merasa kehilangan anggota keluarganya agar segera melapor ke pihak kepolisian untuk membantu proses identifikasi.
“Jika ada yang merasa kehilangan keluarga, kami harap segera menghubungi Satreskrim Polres Metro Tangerang Kota,” ujarnya.
Penemuan jasad pria dalam karung ini masih menjadi perhatian publik dan pihak kepolisian berjanji akan melakukan yang terbaik untuk mengungkap penyebab dan pelaku di balik peristiwa tragis ini.
Masyarakat di sekitar lokasi kejadian juga diminta untuk tetap waspada dan melaporkan informasi yang dapat membantu penyelidikan.
Pihak kepolisian memastikan akan memberikan informasi lebih lanjut terkait perkembangan kasus ini setelah hasil autopsi keluar. (*)
Sumber: Humas Polres Metro Tangerang Kota
Ingin produk, bisnis, atau agenda Anda diliput dan tayang di jateng.kabarngetren.com?
Silahkan kontak melalui email: kabarngetrn@gmail.com
Follow Official WhatsApp Channel KN Official untuk mendapatkan artikel-artikel terkini, Klik Di sini.
Yuk! baca artikel menarik lainnya di
Google News
.