Menu

Mode Gelap
Kodim 0724/Boyolali Dukung Pencanangan Wamentan dalam Program Perluasan Areal Tanam Padi Babinsa Koramil 03/Masaran: Menjalin Kemitraan Erat dengan Petani untuk Ketahanan Pangan Nasional Polresta Surakarta Perketat Pengawasan Jelang Derby Jateng Persis Solo vs PSIS Semarang Polsek Bukateja Ungkap Kasus Diduga Penipuan dan Penggelapan Sepeda Motor di Purbalingga Kapolri Terima Penghargaan Extraordinary Dedication of Patriotism dari CNN Indonesia Kebersamaan TNI dan Warga Desa Bade dalam Pembongkaran Rumah Bapak Sumarjo

Pertanian

Bupati Petahana Purbalingga Tanggapi Keluhan Petani Bukateja

badge-check


					Bupati Petahana Purbalingga Tanggapi Keluhan Petani Bukateja Perbesar

Kabar Ngetren/Purbalingga – Bupati Petahana Purbalingga, Hj. Dyah Hayuning Pratiwi, SE., B.Econ., M.M., (Tiwi), bersama Asisten Sekda, Kepala Dinas Pertanian, dan Kepala DPUPR turun langsung mendengarkan keluh kesah para petani di Kecamatan Bukateja dalam acara Bupati Sambang Tani yang diadakan pada Kamis, (11/7), di Balai Desa Kebutuh. Para petani mengeluhkan minimnya debit air irigasi yang mengganggu aktivitas pertanian mereka.

Ibnu Safangat, Ketua Gapoktan Wahana Mulya Desa Bajong, menyampaikan permintaan untuk revitalisasi irigasi dari Bentala belakang SMP di Kedungjati sampai Desa Bajong.

“Pendangkalan menyebabkan air tidak sampai ke Bajong, sehingga sebagian lahan tidak bisa diolah untuk persawahan,” ungkapnya.

Rohadi, Sekretaris Kelompok Tani Sido Mukti Desa Kembangan, juga berharap irigasi di wilayah Bukateja bisa dinormalisasikan.

“Kami berharap tidak ada pengeringan atau injeksi irigasi karena akan mengancam pertanian kami, terutama dari Desa Wirasaba, Tidu, Kembangan, bahkan Cipawon,” tuturnya.

Rohadi juga menambahkan bahwa petani di Bukateja masih kesulitan mengendalikan hama wereng dan meminta kerjasama dari pemerintah untuk mengatasinya.

Bupati Petahana Tiwi, merespons cepat keluhan tersebut. Ia menjelaskan bahwa meskipun penanganan pendangkalan saluran sekunder Bentala menjadi kewenangan pemerintah pusat, namun akan tetap dikomunikasikan melalui Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Serayu Opak.

“Saya akan bersurat meneruskan keluhan ini kepada Kepala BBWS untuk penanganan irigasi Bentala. Pak Gondo (Kepala DPUPR) akan bersurat langsung dan saya tandatangani,” katanya.

Bupati mengakui bahwa tidak semua irigasi menjadi kewenangan Pemerintah Kabupaten dan memerlukan mekanisme birokrasi yang benar untuk penanganan teknisnya. Untuk mendukung produktivitas petani yang kesulitan akses irigasi, tahun 2025 Bupati Petahana Tiwi akan memprogramkan pompanisasi menggunakan tenaga surya.

“Pompa ini sudah diujicobakan di Kecamatan Kemangkon dan Kertanegara,” ujarnya.

Asisten Ekonomi dan Pembangunan Sekda, Mukodam, juga memberikan jawaban terkait pengendalian hama. Mukodam menjelaskan bahwa Dinas Pertanian Purbalingga telah menyediakan pestisida gratis untuk kelompok tani, namun mengingatkan penggunaan pestisida harus hati-hati karena bisa berefek buruk pada konsumen padi.

“Pengendalian hama harus dilakukan bersama-sama, kalau hanya sebagian, hama akan pindah saja,” katanya.

Acara Bupati Sambang Tani merupakan program Pemkab Purbalingga untuk mencegah atau mengatasi potensi krisis pangan di masa depan. Bupati menggelar audiensi, menampung aspirasi para petani guna meningkatkan produktivitas pertanian. Bupati Petahana Tiwi juga mendorong agar para petani dapat melakukan intensifikasi pertanian.

Sumber: Gn, editor: eFHa.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Memori HP Android Penuh? Begini Cara Mengosongkannya Tanpa Menghapus Aplikasi

19 September 2024 - 14:49 WIB

Pengamanan Ketat Kunjungan Paus Fransiskus di Jakarta: Relawan GBRP dan Polda Metro Jaya Sterilisasi Jalan

6 September 2024 - 09:29 WIB

Kunjungan TK Darma Wanita Nguneng ke Agrowisata SJA Farm: Edukasi Sejak Dini Tentang Pertanian

31 Agustus 2024 - 22:18 WIB

Pemuda Dusun Gondang Desa Nguneng, Eko Pambudi, S.Pd.I, Sukses Bertani Sayuran

29 Agustus 2024 - 19:01 WIB

Putera Terbaik Lampung Duduki Posisi Kepala Kantor KSOP Kelas I Palembang

20 Agustus 2024 - 07:43 WIB

News Berita