Menu

Mode Gelap
Kodim 0724/Boyolali Dukung Pencanangan Wamentan dalam Program Perluasan Areal Tanam Padi Babinsa Koramil 03/Masaran: Menjalin Kemitraan Erat dengan Petani untuk Ketahanan Pangan Nasional Polresta Surakarta Perketat Pengawasan Jelang Derby Jateng Persis Solo vs PSIS Semarang Polsek Bukateja Ungkap Kasus Diduga Penipuan dan Penggelapan Sepeda Motor di Purbalingga Kapolri Terima Penghargaan Extraordinary Dedication of Patriotism dari CNN Indonesia Kebersamaan TNI dan Warga Desa Bade dalam Pembongkaran Rumah Bapak Sumarjo

News

Diesnatalis UNU Purwokerto Gelar Rihlah Waliyullah Jateng

badge-check
Diesnatalis UNU Purwokerto Gelar Rihlah Waliyullah Jateng
Diesnatalis UNU Purwokerto Gelar Rihlah Waliyullah Jateng

KabarNgetren/Banyumas – Pada Senin sore. 20/11/2023. Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Purwokerto Kabupaten Banyumas Jawa Tengah mengelar Diesnatalisnya yang ke-7, dengan wisata religi berziarah ke makam Waliyulloh di Jawa Tengah, dari tanggal 17, 18, dan 19 November 2023. Kegiatan ini mengusung tema Universitas Nahdlatul Ulama Purwokerto Menjaga Tradisi Ilmiah Dalam Rangka Merawat Jagad dan Membangun Peradaban. 
“Kehadiran dan keterlibatan langsung Rektor UNU Purwokerto Dr. Ir. Achmad Iqbal, M.Si. beserta jajaran kepepimpinan UNU Purwokerto, dosen dan staf, merupakan komitmen mendukung program-program pendidikan yang berbasis nilai-nilai keagamaan dan pentingnya sejarah keilmuan dan spiritualitas di wilayah Jawa Tengah”. Ucap Humas UNU Purwokerto, Tegar Satria, kepada wartawan kami.

Diesnatalis UNU Purwokerto Gelar Rihlah Waliyullah Jateng

Lanjut Tegar, mengatakan, giat ini tidak hanya sebagai perjalanan wisata semata, namun bagian penting dari sebuah pendekatan interdisipliner di UNU Purwokerto, dosen dan staf UNU Purwokerto dapat menjelajahi karyanya dan mempelajari nilai-nilai kebijaksanaan, cinta, dan toleransi yang tercermin dalam ajaran dan perjuangan Sunan Muria, Sunan Kudus, dan Sunan Kalijaga.
“Penggabungan wisata religi dengan aspek akademis, menjadi salah satu instrumen penting yang dijalankan oleh UNU Purwokerto, dengan belajar langsung dari tempat-tempat bersejarah yang memiliki nilai-nilai spiritual dan kultural yang sangat tinggi, untuk memperkaya pemahaman nilai-nilai keagamaan, toleransi, dan harmoni antaragama”. Imbuhnya.
Kami berharap dengan menggabungkan wisata religi dan pendekatan akademis, tidak hanya menjadi akademisi yang berkualitas, tetapi juga individu yang memiliki pemahaman yang lebih tentang tentang nilai-nilai spiritual dan kemanusiaan. 
Ia menambahkan, sebuah pengembangan pendidikan yang holistik, mencetak generasi yang tidak hanya cerdas secara intelektual, tetapi juga memiliki kepekaan sosial, spiritualitas yang kuat, serta sikap toleransi yang tinggi dalam menghadapi perbedaan, juga berakhlak mulia dan mampu mengaplikasikan nilai-nilai kearifan lokal dan spiritualitas dalam kehidupan mereka sehari-hari dimanapun berada. Tutupnya. red.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Chelsea vs Barrow di Putaran Ketiga Carabao Cup 2024/2025: Siapa yang Akan Melaju?

25 September 2024 - 05:52 WIB

Realme 13 Pro Series 5G Resmi Rilis, Cek Fitur Canggih dan Harga Terbarunya!

21 September 2024 - 18:22 WIB

Ketum PWDPI Nurullah Ingatkan Wartawan Tetap Netral Jelang Pilkada 2024

21 September 2024 - 15:36 WIB

Kemendagri Keluarkan Aturan Baru Jelang Pilkada, Nero: Jangan Ada Kecurangan, Harus Adil dan Objektif!

20 September 2024 - 16:35 WIB

Memori HP Android Penuh? Begini Cara Mengosongkannya Tanpa Menghapus Aplikasi

19 September 2024 - 14:49 WIB

News Berita