Menu

Mode Gelap
Kodim 0724/Boyolali Dukung Pencanangan Wamentan dalam Program Perluasan Areal Tanam Padi Babinsa Koramil 03/Masaran: Menjalin Kemitraan Erat dengan Petani untuk Ketahanan Pangan Nasional Polresta Surakarta Perketat Pengawasan Jelang Derby Jateng Persis Solo vs PSIS Semarang Polsek Bukateja Ungkap Kasus Diduga Penipuan dan Penggelapan Sepeda Motor di Purbalingga Kapolri Terima Penghargaan Extraordinary Dedication of Patriotism dari CNN Indonesia Kebersamaan TNI dan Warga Desa Bade dalam Pembongkaran Rumah Bapak Sumarjo

News

TMMD Tahap III Boyolali Resmi Dibuka

badge-check


					TMMD Tahap III Boyolali Resmi Dibuka Perbesar

Kabar Ngetren/Boyolali – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap III Tahun 2024 Kodim 0724/Boyolali resmi dibuka hari ini, Rabu (24/7). Acara pembukaan yang berlangsung di Lapangan Desa Catur, Sambi, Boyolali ini dipimpin langsung oleh Bupati Boyolali, M Said Hidayat, SH, sebagai Inspektur Upacara.

Dalam sambutannya, Bupati Boyolali, M Said Hidayat menyampaikan rasa syukur atas keberlangsungan acara ini serta berharap kegiatan TMMD dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM).

“Puji dan syukur, marilah senantiasa kita panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, yang telah melimpahkan Rahmat dan Karunia-Nya, sehingga kita dapat hadir dalam acara Upacara Pembukaan Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap III Kabupaten Boyolali Tahun 2024 dalam keadaan sehat wal’afiat tanpa kurang suatu apapun,” ujarnya.

TMMD Sengkuyung merupakan program terpadu antara TNI dan Pemerintah Daerah yang bertujuan mempercepat pembangunan daerah dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Program ini juga diharapkan dapat mempererat kemanunggalan antara TNI dengan rakyat serta mendorong sinergitas program lintas sektoral di masing-masing perangkat daerah.

Mengusung tema “Dharma Bhakti TMMD Mewujudkan Percepatan Pembangunan di Wilayah,” program ini mencakup berbagai kegiatan fisik dan non-fisik. Kegiatan fisik meliputi pembangunan jalan dan talud jalan untuk meningkatkan akses mobilitas masyarakat.

Sementara kegiatan non-fisik mencakup pembagian sembako gratis, perpustakaan keliling, penyuluhan bela negara, sosialisasi penerimaan prajurit TNI, penyuluhan bahaya narkoba dan terorisme, pelayanan KB dan kesehatan gratis, pemberian bantuan Al-Qur’an, serta berbagai penyuluhan lainnya yang bertujuan meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

“Saya minta kepada semua Badan/Dinas/Kantor/Instansi, dan TNI/Polri serta masyarakat untuk bekerja sama bahu membahu dalam suasana kegotongroyongan mendukung keberhasilan pelaksanaan kegiatan TMMD Sengkuyung ini,” tambah Bupati Said Hidayat.

Bupati juga mengajak masyarakat Desa Catur, Sambi, untuk memelihara semangat gotong royong dan menjaga hasil dari program TMMD ini.

Acara pembukaan TMMD Sengkuyung Tahap III Tahun 2024 diakhiri dengan baksos pembagian sembako oleh Baznas, perpustakaan keliling oleh Dinas Arpus, pengobatan gratis oleh Poskes 0724/BYL bekerjasama dengan Puskesmas Sambi dan RS As Syifa, serta pelayanan KB oleh Dinas DP2 KBP3.

Sumber: Pendim 0724/Boyolali, editor: Agus Kemplu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Chelsea vs Barrow di Putaran Ketiga Carabao Cup 2024/2025: Siapa yang Akan Melaju?

25 September 2024 - 05:52 WIB

Realme 13 Pro Series 5G Resmi Rilis, Cek Fitur Canggih dan Harga Terbarunya!

21 September 2024 - 18:22 WIB

Ketum PWDPI Nurullah Ingatkan Wartawan Tetap Netral Jelang Pilkada 2024

21 September 2024 - 15:36 WIB

Kemendagri Keluarkan Aturan Baru Jelang Pilkada, Nero: Jangan Ada Kecurangan, Harus Adil dan Objektif!

20 September 2024 - 16:35 WIB

Memori HP Android Penuh? Begini Cara Mengosongkannya Tanpa Menghapus Aplikasi

19 September 2024 - 14:49 WIB

News Berita